Tips Bagi Kalian Yang Ingin Belajar CSS
CSS adalah bahasa kedua setelah HTML yang harus dipelajari seorang web developer.
Pengetahuan tentang CSS sangatlah penting bagi seorang web developer, karena dengan CSS kita bisa:
- Halaman landing page yang menarik;
- Template atau tema blog;
- Mengubah PSD (Desain web) menjadi HTML;
- dan sebagainya.
Contohnya, bagaimana tampilan facebook tanpa CSS?
Mungkin bisa seperti ini:
Pada artike ini, kita akan membahas Tips Belajar CSS
Tips Belajar CSS
Ada beberapa tips yang ingin saya bagikan untuk membantu teman-teman dalam belajar CSS:
Tips #1: Cara Menghapal Kode dan Properti CSS
Ada ratusan properti CSS yang harus diingat.
Apakah kita akan mampu menghapal semuanya?
Tergantung…
Jika kamu sering mengetik kode CSS tanpa copas, bisa jadi ingatanmu terhadap kode atau properti CSS akan semkkin kuat.
Tips #2: Gunakan Inspect Elemen
Inspect elemen ada di setiap browser. Bisa dibuka dengan Klik kanan, lalu pilih Inspect Element.
Di inspect elemen, kita bisa menulis kode CSS secara langsung dan hasilnya pun akan langsung kita ketahui.
Tups #3: Gunakan Cheat Sheet
Cheat Sheet adalah halaman yang berisi contekan kode CSS.
Tunggu dulu…
Contekan?
Apakah boleh?
Ya tentu saja boleh.
Ini kan bukan ujian.
Kamu bisa mencari cheat sheet CSS di Google dengan kata kunci “CSS Cheat Sheet”.
Silahkan di-download, lalu di-print.
Setelah itu bisa ditempel di depan meja atau ditaruh di atas meja.
Kapanpun butuh contekan, kita bisa melihatnya.
Apa Selanjutnya?
Kita sudah mengenal hal dasar dalam CSS seperti:
- Stuktur Dasar CSS yang terdiri dari
- Selektor;
- Blok deklarasi;
- dan properti.
- Cara menulis CSS di HTML.
Lalu apa selanjutnya?
Selanjutnya silahkan pelajari lebih dalam tentang Selektor dan latihan dengan beberapa properti yang sering digunakan.
Selamat belajar…